Contoh Surat Pernyataan Orang Tua/Wali Untuk Keperluan Kuliah

Contoh Surat Pernyataan Orang Tua/Wali Untuk Keperluan Kuliah

Contoh Surat Pernyataan Orang Tua/Wali Untuk Keperluan Kuliah – Surat tentunya hingga saat ini masih dipergunakan, terlebih dalam sektor pendidikan. Salah satu surat yang kerap digunakan ialah surat pernyataan. Meski begitu, masih banyak orang yang tidak terlalu memahami tentang cara membuat surat pernyataan yang baik dan benar.

Jika berbicara tentang surat, beberapa orang menganggap bahwa membuat surat merupakan hal yang sulit. Ini tentu karena kurangnya refrensi untuk membuat surat yang baik dan benar. Padahal membuat surat bukanlah hal yang sulit untuk dilakukan. Terlebih pada saat ini kita dapat dengan mudah menulis surat karena sudah banyak terdapat contoh yang bisa dijadikan refrensi di internet.

Surat pernyataan ini kerap digunakan, seperti menjadi syarat dalam melakukan suatu hal. Contohnya ketika anda masuk ke perguruan tinggi, saat mendaftar tentu anda akan dimintai surat pernyataan orang tua/wali. Seperti yang kita ketahui, saat masuk ke perguruan tinggi atau kuliah tentu anda akan melalui beberapa tes dan mengumpulkan berkas yang harus dikumpulkan.

Apa itu Surat Pernyataan Orang Tua/Wali Untuk Keperluan Kuliah?

Contoh Surat Pernyataan Orang Tua/Wali Untuk Keperluan Kuliah
Ilustrasi Membuat Surat Pernyataan | Image Source : Shutterstock.com

Surat yang menyatakan bahwa orang yang bertanda tangan pada surat mengizinkan anak mereka untuk menjalankan perkulihan di kampus tersebut. Lengkap dengan data diri, pernyataan tidak bekerja, berisi materai serta tanda tangan.

Surat ini merupakan surat formal yang tidak boleh dibuat dengan sembarangan. Cara membuatnya juga tidak susah dan masih sama dengan surat pernyataan pada umunya. Yang menjadi pembeda hanya pada bagian isinya saja.

Ada beberapa poin penting yang tentu harus anda ketahui dalam membuat surat satu ini. Adapun beberapa poin tersebut, seperti :

1. Kalimat pembuka

Usaha untuk selalu membuka percakapan pada surat, bisa bengan “Yang bertanda tanda tangan dibawah ini”. Ini berfungsi untuk membuka bahasan atau isi dari surat tersebut.

2. Pembuat atau pengirim surat

Bagian ini akan berisi tentang data diri dari si pembuat surat alias orang tua/wali dari calon mahasiswa.

3. Identitas diri orang yang diberi izin

Pada bagian ini berisi data diri orang tua dan anak yang membuat surat pernyataan.

4. Pernyataan dari orang tua/wali

Pada bagian ini berisi alasan atau pernyataan dari orang tua/wali yang memberi izin kepada anaknya untuk kuliah di kampus tersebut.

Contoh Surat Pernyataan Orang Tua/Wali Untuk Keperluan Kuliah

Surat Pernyataan Orang Tua/Wali

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Ardi Ananda

NIK : xxxxxxxxxxxxxxxx

Alamat : Jl. Sukacita, Jakarta

Merupakan orang tua dari Calon Mahasiswa Baru :

Nama : Bagus Nardi

Tempat/Tgl Lahir : 20 September 2003

Jenis Kelamin : Laki-laki

Alamat : Jl. Sukacita, Jakarta

Dengan ini menyatakan jika saya tidak keberatan anak saya mendaftar dan kuliah di Universitas Semangat Belajar, Jl. Kembang Saya juga menyatakan untuk bersedia memenuhi semua kebutuhan pendidikan anak saya, serta membayar uang biaya kuliah di kampus. Demikian surat pernyataan ini saya perbuat, untuk bisa dijadikan pedoman sebagaimana mestinya.

Jakarta, 15 April 2021

Yang Menyatakan,

Ardi Ananda

Sekian Contoh Surat Pernyataan Orang Tua/Wali Untuk Keperluan Kuliah. Semoga bermanfaat dan dapat membantu anda yang sedang kebingungan dalam membuat surat pernyataan. Jangan lupa untuk simak berbagai artikel menarik lainnya hanya di Loker Jakarta Blog.

Bagikan :