Kiat Sukses Ikut Job Fair Online Agar Lancar & Mudah Dapat Pekerjaan
Kiat Sukses Ikut Job Fair Online Agar Lancar & Mudah Dapat Pekerjaan – Ngomongin Job Fair Online, ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui dan pahami agar bisa mendapatkan pekerjaan yang sesuai keinginanmu. Memang ada banyak cara untuk mendapatkan kerja, entah itu mendaftarkan diri dari platform pencari kerja atau bahkan anda bisa mengikuti job fair online. Job fair menjadi salah satu opsi untuk kamu untuk mencari pekerjaan. Kegiatan ini bisa dibilang efektif dan efisien dengan waktu, karena kamu dapat melakukannya dari rumah tanpa harus datang ke tempat penyelenggaraannya.
Namun, tahukah kamu tentang kiat-kiat sukses mengikuti job fair online agar lancar dan mudah mendapat kerja? Tak banyak yang tahu memang. Ini sangat perlu anda perhatikan sebelum mengikuti job fair online. Karena dengan hal-hal ini, kamu akan lebih lancar mengikuti job fair yang dilangsungkan secara online. Untuk meaksimalkan kegiatan tersebut, kami akan berikan kiat-kiat sukses mengikuti job fair agar lancar dan mudah mendapatkan pekerjaan. Penasaran ? Berikut tips-tipsnya untuk kamu
Kiat Sukses Ikut Job Fair Online
1. Pastikan koneksi aman
Hal yang paling penting adalah memastikan koneksi internet yang kamu gunakan stabil ya. Karena dilakukan secara online, maka koneksi internet kamu harus stabil agar tidak terputus. Ini tentunya harus anda perhatikan agar job fair online yang kamu ikuti berjalan dengan lancar. Gak asik dong saat kamu interview, tiba-tiba koneksi terputus dan tentunya akan menjadi hal yang sangat buruk bagimu.
2. Pakai baju yang formal
Online bukan menjadi alasan kamu untuk tidak berpakaian yang formal yang akan membuat dirimu terlihat tidak professional. Ini sering kali diremehkan oleh beberapa orang dan beranggapan “Job fair online tidak rumit”. Perlu anda ketahui, job fair langsung maupun online, anda harus berprilaku dan berpakaian secara professional. Maka dari itu, berpakaianlah dengan rapi dan duduklah dengan baik, ini tentunya menjadi nilai plus dari perusahaan terhadap dirimu.
3. Jauhi sumber kebisingan
Ini merupakan salah satu hal yang penting dan harus kamu perhatikan adalah jauhi kebisingan disekitarmu. Ini bertujuan agar kamu tidak terganggu dalam melaksanakan job fair online ini. Sebaiknya matikan seluruh pemberitahuan di desktop atau laptop, seperti email atau pemberitahuan handphonemu. Tentunya ini sangat penting dan akan membuat kamu lebih focus mengikuti job fair online ini.
4. Meneliti detail perusahaan
Berikutnya, kamu harus meneliti secara detail setiap perusahaan yang ikut dalam job fair online tersebut. Minimal kamu meneliti perusahaan yang kamu inginkan. Hal ini dilakukan guna menambah wawasanmu terkait perusahaan tersebut. Dengan ini, kamu akan dapat memberikan kesan pertama yang bagus kepada perusahaan saat sedang melakukan wawancara.
5. Perbarui CV jika ada perubahan
Jangan lupa untuk memperbarui CV kamu jika ada perubahan ya. Misalnya merubah foto jika fotomu kurang bagus, atau mungkin menambah pengalaman pada CV. Karena ini kegiatan online, cukup kirim softcopy saja ke perusahaan yang kamu tuju.
6. Siapkan portofolio
Ini juga merupakan hal yang penting selain CV, yaitu portofolio yang perlu kamu siapkan. Mempersiapkan portofolio yang bisa ditunjukan kepada perusahaan akan sangat berguna. Sebelum mengikuti, siapkan portofoliomu terlebih dahulu. Kamu bisa upload dimanapun, dan kamu tinggal share link potofolionya saja.
7. Ingat follow up kembali
Nah, tips yang terakhir adalah follow up kembali semua perusahaan yang telah kamu datangi secara online. Jangan lupa mengucapkan terima kasih ya, karena sudah meluangkan waktu untuk berbicara denganmu. Penting untuk kamu menanyakan kelanjutan wawancara pekerjaanmu, apakah diterima atau tidak. Jadi jangan lupa follow up yaa, semangat!
Nah, itu dia Kiat Sukses Ikut Job Fair Online Agar Lancar & Mudah Dapat Pekerjaan. Saat mencari pekerjaan, tidak ada salahnya mencoba cara yang satu ini untuk mendapatkan pekerjaan. Siapa tahu ada pekerjaan yang cocok dengan kamu. Maka dari itu, ikuti job fair dan lakukan kiat-kiat diatas agar lacar. Semangat!